Tahun 2009 Yang lalu Gempa dengan kekuatan yang cukup besar juga melanda sumatera barat. Gempa yang cukup besar tersebut membuat kami tidak berani tidur di Dalam rumah waktu itu. Satu malam kami berjaga dan tidur dilapangan. Alhamdulillah Gempa susulan tidak terjadi. Waktu itu kerusakan bangunan cukup banyak.
Dari kejadian tersebut kami belajar dan diajarkan bahwa ketika ada gempa ada lima hal Yang Harus Kita Lakukan yaitu :
- 1. Mencari Titik Kumpul Yang Aman
- 2. Jika berada di dalam bangunan, usakan mencari perabotan seperti kursi atau meja yang stabil dan ambil posisi menunduk di dekatnya..
- 3. Jika anda berada di tempat tidur atau di dalam kamar maka taroklah bantal diatas muka, atau beralih kesamping tempat tidur dengan posisi dilantai
- 4. Jangan gunakan lift tapi pakailah tangga darurat.
- 5. Kalau masih sempat silahkan lari keluar ruangan dan mencari titik kumpul
Yang terpenting setelah gempa adalah memotivasi anak anak jika ada yang mengalami trauma. Bisa dengan mengajaknya bicara dan mengalihkan pikirannya dengan mengajak beribadah.
Dan terkahir yang pernah lupa untuk Berdoa dan mengingat Tuhan. Nah terkait dengan Gempa dan Tsunami di Kota Palu yang paling urgen sekali yang harus diperhatikan adalah kondisi di pengungsian. Terutama makanan, pakaian dan mck nya. Jika tidak diperhatikan dengan baik tentu akan menambah masalah baru nantinya. Apalagi kondisi anak anak harus segera didampingi karena mereka pasti kaget dengan bencana ini.
Semoga #Palu cepat bangkit